Tips Memilih Shampoo Anjing
Anjing mempunyai Struktur Kulit dan
Bulu yg berbeda dengan manusia jadi sebisa mungkin menghindari penggunaan
shampoo manusia pada anjing.
Alasannya:
Alasannya:
- Kulit Anjing Umumnya mengandung PH lebih tinggi yaitu 6.5 - 7.5 (Basa/alkaline) dan bahkan pada breed tertentu bisa mencapai PH 9.1 sedangkan pada ras Siberian Husky sekitar 7.4. Sedangkan pada manusia 4.6 sampai dengan 6 (Asam/acid). PH tinggi pada anjing menyebabkan anjing lebih rentan terhadap serangan bakteri dibanding pada manusia karena bakteri umumnya tidak tahan asam.
- Kulit Manusia terdiri dari 10-15 lapisan sel, sedangkan pada Anjing terdiri dari 3-5 lapisan sel. Karena jumlah lapisan sel lebih tipis maka kulit anjing lebih sensitif dibanding kulit manusia.
- Bulu Anjing mempunyai siklus dimana bulu akan tumbuh sampe panjang tertentu dan kemudian mati (alias rontok) dimana sering disebut dengan istilah "Shedding". Sedangkan rambut manusia terus tumbuh memanjang.
- Bulu anjing lebih tipis diameternya dibanding rambut manusia. Jadi Bulu anjing lebih mudah rusak dibanding dengan rambut manusia.
- Pada umumnya Shampoo Manusia lebih "Tajam/irritant" dibanding shampoo untuk anjing. Dan Beberapa kandungan Kimia pada Shampoo manusia dapat meningkatkan resiko keracunan pada hewan terutama pada shampoo anti ketombe manusia.
Tips memilih Shampoo Anjing:
- Pilih Produsen Shampoo anjing yang terpercaya bagi anda, sebisa mungkin memilih produsen yang menggunakan bahan-bahan senatural mungkin.
- Perhatikan Ingredient shampoo anjing anda sesuaikan dengan kebutuhan anjing anda. Mungkin tidak banyak orang yang mengetahui apa isi dari shampoo tersebut, tabel dibawah ini mungkin sedikit membantu.
Jenis
|
Natural
|
Synthetic
|
Surfactant (Pembuat Busa)
|
Minyak Nabati/Hewani melalui
proses Saphonisasi - Sabun
|
Sodium Laureth Sulfat, Cocamide
prophyl Betaine, Cocamide DEA (derivative kelapa), Ammonium Lauryl Sulfat,
dan detergents lainnya
|
Pengawet
|
Vitamin E, Castrol Oil, dll
|
Parabens, EDTA, STPP, dll
|
Pelembab
|
Glycerin, Propelene Glycerin,
Panthenol (vit b5), dan Minyak2 lainnya
|
Dimethicone
|
Pengatur Keasaman
|
Citric Acid, dll
|
Borax
|
Pewangi
|
Essential Oil dari berbagai macam
tanaman dan buah2an. contoh Lavender, peppermint oil, citrus oil, dll
|
Pewangi buatan - Fragrance oil
walaupun wanginya sama.
|
Anti Kutu
|
Essential oil pengusir serangga
eg, Lemon, Lavender, Sereh, atau Pyrethrins
|
Pyrethroids, Imidacloprid,
Arylheterocycles, Selamectin, Nitenpyram, dll
|
- Tentunya banyak produsen shampoo yang mencampur bahan natural dengan bahan synthetic untuk mempermudah produksi, menurunkan biaya ataupun untuk keuntungan marketingnya (terlihat natural). Pilihlah shampoo berdasarkan kebutuhan anjing anda. Contoh, jika kulit anjing anda kering dan bulu kusut, gunakan shampoo yang mengandung banyak moisturizer dan conditioner. Jika Anjing anda bau, gunakan shampoo yang mengandung pewangi cukup kuat dan anti bakteri, dsb.
- Jika Kulit dan Bulu anjing anda ada bermasalah, gunakan Medicated shampoo yang emang khusus buat masalah anjing anda. Tetapi ada beberapa cara natural yang bisa dilakukan sebelum menggunakan medicated shampoo dan tentunya efeknya sedikit lebih lamban tapi lebih aman.
- Sebisa mungkin gunakan shampoo anjing Hypoallergenic atau shampoo anjing yang terbuat dari bahan2 alami yang aman digunakan, walaupun harga Shampoo tersebut tentunya tidak murah.
- Ada baiknya anda menghindari shampoo yang menggunakan parfum2 tidak jelas atau sering disebut parfum synthetic. Lebih baik memilih shampoo dengan bau yang tidak terlalu menyengat dan anda bisa menambahkan essential oil/aromatherapy oil pada shampoo yg anda beli.
- Pilih Shampoo anjing yang dapat mengembalikan kelembaban kulit dan bulu anjing yang hilang ketika terkena detergen dari shampoo tsb. Jika diperlukan gunakan Conditioner secara terpisah.
Untuk mengatasi beberapa masalah
kulit dan bulu ada beberapa cara Natural:
1. Untuk mengatasi Kulit kering dan ketombe: Gunakan Olive Oil/Minyak Zaitun secukupnya, oleskan pada bulu sampai ke kulit diamkan 30 menit (tidak masalah jika terjilat malah lebih bagus). mandikan anjing anda seperti biasa. Atau bisa juga di usapkan ditangan dan lgsg oleskan ke seluruh tubuh anjing untuk menghasilkan bulu yg mengkilap.
2. Untuk mengatasi Gatal2 pada Anjing: Gunakan Pine Oil atau Eucalyptus Oil secukupnya dan oleskan pada bulu sampai ke kulit. diaplikasikan setelah mandi dan sebelum blow.
3. Untuk mengatasi Kutu/menghindari kutu dan serangga: Pine Oil, Eucalyptus Oil, Ekstrak Lemon, dan Lavender Oil. Oleskan pada bulu sampai ke kulit secukupnya.
4. Jika menginginkan bulu kuat dan tebal, dapat menggunakan Vco atau virgin coconut oil. Oleskan pada bulu sampai ke kulit diamkan 30 menit (tidak masalah jika terjilat malah lebih bagus). mandikan anjing anda seperti biasa.
5. Jika Kulit terserang penyakit Hotspot: gunakan Apple Cider Vinegar (bisa dibeli disupermarket), ditetesi dibagian yang terserang penyakit tsb. dan mandikan menggunakan air Daun Sirih (dibeli di Pasar).
6. Jika anjing bau berlebihan, bisa dimandikan dengan menggunakan air daun sirih Plus sedikit sabun.
7. Untuk memutihkan Bulu Anjing, Gunakan Baking Soda (tersedia di supermarket bagian kue2). campurkan pada shampoo sebelom dipakai. Berguna sebagai booster untuk meningkatkan daya bersih yang aman. Perhatikan busa menjadi lebih banyak, kecil2, dan lembut.
1. Untuk mengatasi Kulit kering dan ketombe: Gunakan Olive Oil/Minyak Zaitun secukupnya, oleskan pada bulu sampai ke kulit diamkan 30 menit (tidak masalah jika terjilat malah lebih bagus). mandikan anjing anda seperti biasa. Atau bisa juga di usapkan ditangan dan lgsg oleskan ke seluruh tubuh anjing untuk menghasilkan bulu yg mengkilap.
2. Untuk mengatasi Gatal2 pada Anjing: Gunakan Pine Oil atau Eucalyptus Oil secukupnya dan oleskan pada bulu sampai ke kulit. diaplikasikan setelah mandi dan sebelum blow.
3. Untuk mengatasi Kutu/menghindari kutu dan serangga: Pine Oil, Eucalyptus Oil, Ekstrak Lemon, dan Lavender Oil. Oleskan pada bulu sampai ke kulit secukupnya.
4. Jika menginginkan bulu kuat dan tebal, dapat menggunakan Vco atau virgin coconut oil. Oleskan pada bulu sampai ke kulit diamkan 30 menit (tidak masalah jika terjilat malah lebih bagus). mandikan anjing anda seperti biasa.
5. Jika Kulit terserang penyakit Hotspot: gunakan Apple Cider Vinegar (bisa dibeli disupermarket), ditetesi dibagian yang terserang penyakit tsb. dan mandikan menggunakan air Daun Sirih (dibeli di Pasar).
6. Jika anjing bau berlebihan, bisa dimandikan dengan menggunakan air daun sirih Plus sedikit sabun.
7. Untuk memutihkan Bulu Anjing, Gunakan Baking Soda (tersedia di supermarket bagian kue2). campurkan pada shampoo sebelom dipakai. Berguna sebagai booster untuk meningkatkan daya bersih yang aman. Perhatikan busa menjadi lebih banyak, kecil2, dan lembut.
*** note: Zat2 diatas bisa juga dicampur kedalam shampoo anjing anda dan AMAN
Sumber : www.shcionline.com
wah saya tidak pelihara anjing,tapi kucing ada,... tapi kucing saya jarang mandi hehehehe thaks dengan tipsnya
ReplyDeleteKenapa jarang di mandikan? Kucingnya bisa ngamuk ya kalau dimandikan? Solusinya bisa pakai Air Muzzle (Penutup Kepala Kucing) atau jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal setelah memandikan kucing bisa pakai shampoo khusus untuk hewan, yang bisa di beli pada trueiconic.co.id atau chubbsbars.co.id, Hasilnya pasti memuaskan, hehehee
Delete